Babinsa Randuacir:Anggota Linmas Jangan Sungkan Untuk Koordinasi Dengan Kami

    Babinsa Randuacir:Anggota Linmas Jangan Sungkan Untuk Koordinasi Dengan Kami

    SALATIGA- Dalam rangka meningkatkan dan tanamkan kedisiplinan, Babinsa Koramil 16/Tingkir Sertu Wanto dan Serda Heri.S menghadiri kegiatan Sosialisasi Pembinaan Linmas dan peningkatan kapasitas Perlindungan Masyarakat (Linmas) bertempat di Aula Kelurahan Randuacir Kecamatan Argomulyo Kota Salatiga.

    Hadir dalam kegiatan tersebut Kasi Linmas Satpol PP Salatiga Sigit Sembodo S.SOS, Lurah Randuacir Dian widhinafisa S.STP, MM, Kasipamtrantib kelurahan Randuacir Sudarmanto SE serta anggota Linmas sekelurahan Randuacir.

    Sebagai moderator dalam kegiatan peningkatan kapasitas Perlindungan Masyarakat, Kasi Trantib menyampaikan bahwa dengan diadakannya kegiatan peningkatan kapasitas linmas adalah untuk meningkatkan kinerja para anggota Linmas, baik itu dari segi giat keamanan, sosial dan bencana alam sehingga dapat memberi keamanan dan kenyamanan warga Kelurahan Randuacir khususnya..

    “Sangat penting bagi anggota Linmas memiliki kemampuan lebih dan berjiwa disiplin serta profesional, maka perlunya kapasitas tenaga keamanan dan ketertiban untuk di berikan pelatihan tentang sikap dan kedisiplinan, ” 

    Babinsa dalam kesempatannya menyampaikan bahwa sangatlah perlu bagi Anggota Linmas untuk meningkatkan wawasan, keterampilan dan kedisiplinan, terlebih dengan wawasan kebangsaan yang luas dan jiwa disiplin yang tinggi guna menunjang pelaksanaan tugas dalam melayani dan mengayomi warga masyarakat.

    “Linmas diharapkan bisa meningkatkan wawasan, keterampilan dan kedisiplinan, terlebih dengan wawasan kebangsaan serta saling bekerjasama dalam menjaga keamanan dan ketertiban, ” pungkas Sertu Wanto.

    Apalgi dalam waktu dekat ini kita akan melaksanakan pesta Demokrasi, sehingga kami semua berharap para Anggota Linmas dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya, "Jangan sungkan untuk berkoordinasi bersama Babinsa dan Babinkamtibmas untuk bersama-sama mewujudkan situasi yang aman dan nyaman bagi warga masyarakat"tegasnya.

    Editor:Yudha27_20

    salatiga jateng
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Tim Pimu Yonif 411 Kostrad Kembali Berulah,...

    Artikel Berikutnya

    PJ Wali Kota Salatiga Kukuhkan Bunda Literasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami